Jumat, 30 September 2016

Repost : Kode Dari Big Boss

Kode dari Big Boss, bukan Big Boss Kapten Yoo Si Jin di DOTS (Descendant of The Sun) salah satu Drama Korea yang beberapa waktu lalu booming banget itu. Big Boss dalam postingan ini adalah Big Boss yang lain, Maha Big Boss. Big Boss nya Big Boss dimanapun, lantas siapa? terus bahas Kode, Kode apa? baiklah saya jelaskan dengan membagikan postingan yang saya copas dari postingan Islampos yang cukup membuat saya bukan hanya tersentil tapi semacam kena tampar keras-keras karena saya mengalaminya dan mungkin juga kawan-kawan pernah bahkan sering dapat Kode dari Big Boss.

-------------------------
REPOST : KODE DARI BIG BOSS


UDAH dikasih kode, kok engga peka?
Kode apa sih?
Jadi gini, pernah gak temen-temen lagi enak-enaknya tidur, eh tiba-tiba banyak nyamuk yang menggigit kita. Akhirnya terbangun dari tidur. Lihat jam ternyata jam 02.00
Lalu ambil obat nyamuk, terus tidur lagi.
Setengah jam kemudian terbangun lagi karena kebelet buang air kecil. Setelah buang air, lihat jam ternyata masih jam 02.30 Ya udah deh, tidur lagi.
Lalu udara dingin banget, bangun terus ambil selimut. Ternyata masih jam 03.00.
“AAAAHHHH..!!!! TIDAAAKK..!!!”
Terbangun.
Huft.. Ternyata tadi mimpi buruk. Lihat jam masih jam 03.30.
“Tidur lagi ah, lumayan masih shubuh masih lama nih.”
Sering kali kita tidak peka terhadap hal seperti itu, tidakkah kita merasa itu adalah kode dari Allah bahwa Ia sedang kangen sama kita?

Allah ingin kita sholat malam, ingin mendengar doa-doa kita dan curhat kita. Allah lagi rindu pada kita.

#PekaDong

Di sepertiga malam Allah turun dari ‘Arsy menuju langit bumi.
Allah datang, eh kita malah tidur.
Katanya pengen hidup berubah, sukses, pengen memberangkatkan haji orang tua, pengen punya rumah, pengen punya mobil dan motor, Terus katanya pengen dapat jodoh. *ehh.
Ketika manusia memberi kode kepada orang lain, terus orang tersebut nggak peka, pasti sakit hatikan?
Terus bilang deh, “Kenapa sih kamu enggak peka sama aku?
Coba bayangkan sudah berapa kali kita abaikan kode – kode dari Allah??
Nanti malam kalau dapat kode dari Allah, peka ya?
Terus curhat deh pengen apa aja.

Artikel ini beredar viral di media sosial dan blog. Kami kesulitan menyertakan sumber pertama.
-------------------------

Bagaimana dengan saya? saya sering sekali dapat kode dari Allah, persis seperti yang tertulis di postingan diatas. Reaksi saya seperti apa? malu sekali mengakuinya, saya pun sering melewatkannya bahkan akhir-akhir ini saya tak mengindahkan "Kode-kode" Rindu Allah, saya sempat terbangun tapi setelahnya tidur lagi. Saya pun sejenak intropeksi, merenung, meresapi, dan mengevaluasi diri, Bagaimana kalau sampai kode-kode Big Boss sering saya lalaikan hingga waktu saya telah habis di dunia ini. Atau bagaimana jika Allah SWT kecewa dengan saya yang tak menghiraukan "Kode-Kode" rinduNya pada UmmatNya yang fakir ini. Betapa menyesal dan tidak beruntungnya saya. Sebelum semuanya terlambat, sekarang saatnya memulai. (not) Wake Me Up When September Ends but Wake Me Up Everytime.

-Renungan di Akhir September-
  
Sumber :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mari Berkomentar. :))

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...