Jumat, 16 Desember 2016

Diklat Prajabatan Calon Karyawan Pengangkatan November 2015 (Surabaya)

Benar-benar harus mengumpulkan mood yang baik untuk posting, dan pastinya sekalian ngumpulin bahan yang bagus juga. Postingan saya kali ini sesuai dengan judulnya tentang Diklat Prajabatan yang saya ikuti. Salah satu sebab yang membuat saya galau akhir-akhir ini, bagaimana tidak untuk bisa dipanggil mengikuti Diklat Prajabatan pun butuh perjuangan juga, banyak dari teman-teman seperjuangan seangkatan pengangkatan dengan saya yang tidak dipanggil karena beberapa alasan yang tidak perlu saya jabarkan disini. Ditengah perasaan dag dig dug menantikan nama saya ada dalam daftar peserta diklat prajabatan, banyak-banyaklah berdoa dan bekerja dengan giat, untuk yang terakhir memang harus ya bekerja dengan giat, bukan karena sedang masa penilaian.

Ditengah masa-masa penantian nama, pun tersiar kabar walaupun ikut diklat prajabatan tidak mutlak kita akan lolos diterima jadi karyawan 100%, masih ada serangkaian proses yang harus kita taklukkan. Kebetulan saya masuk dalam gelombang 3. Ada 4 Gelombang Diklat Prajabatan dengan waktu dan pelaksanaan yang berbeda, Gelombang 1 untuk teman-teman Wilayah Barat antara lain Sumatera, Jakarta dan Jawa Barat pelaksanaannya sekitar tanggal 14 s/d 18 November 2016 bertempat di Gedung Pusdiklat Bulog Jakarta (di Kantor Bulog Pusat). Gelombang 2 untuk teman-teman Wilayah Tengah antara lain Jawa Tengah, DIY, dan Kalimantan pelaksanaannya sekitar tanggal 24 s/d 28 November 2016 bertempat di Hotel Ibis Semarang. Untuk Gelombang 3 dan 4 dilaksanakan secara bersamaan hanya saja dibagi di dua tempat yang berbeda.Gelombang 3 untuk teman-teman Wilayah Jawa Timur, Sulawesi dan NTT pelaksanaannya tanggal 5 s/d 9 Desember 2016 bertempat di Balai Pendidikan dan Pelatihan VI Surabaya Kementrian PUPR, Surabaya sedangkan untuk Gelombang 4 untuk teman-teman Wilayah NTB, Bali dan Papua pelaksanaannya tanggal 5 s/d 9 Desember 2016 bertempat di Hotel Jayakerta Senggigi Mataram, NTB. Karena wilayah kerja saya masuk wilayah Jawa Timur, saya masuk di Gelombang 3 bersama teman-teman seJatim.

Saya akan bercerita tentang gelombang 3, karena disanalah saya mengikuti Diklat. Jumlah peserta diklat di Surabaya sebanyak 124 peserta dibagi menjadi 3 angkatan, yaitu angkatan VII, VIII dan IX. saya ada di angkatan VIII. Tanggal 4 Desember kami mulai berdatangan ke tempat diklat untuk registrasi, dan pastinya jadi ajang meet up untuk teman-teman Jatim dan ajang reunian untuk teman-teman yang dari luar daerah Jatim. Dari beberapa daerah saya dipertemukan kembali dengan teman-teman semasa mengikuti Latsarmir, sebut saja Bendelina Napu (Saya harus menulis namanya lengkap, hihi tolong baca namanya pakai logat Ende ya, biar gak salah paham), Siska Dian, Mbak Ida Indrawati, dan beberapa teman-teman lainnya yang tidak bisa saya sebutkan satu persatu. Senang pasti, tapi gak bisa dibohongi juga kalau selama menjalani diklat perasaan dag dig dug dengan hasil akhirnya. Tapi kita jadi teringat dengan pesan Bu Siti Kuwati harus percaya dan tanamkan hal-hal positif dari diri sendiri. Karena itu bisa berdampak positif juga dengan usaha yang akan kita lakukan. Dan pastinya karena Kuasa Allah SWT dan doa  dari orang-orang terkasih.

Pelaksanaan diklat prajabatan ini tak seberat ketika Latsarmil. hanya saja karena lebih santai malah bisa membuat kita lengah tidak belajar untuk persiapan Post Test. Intinya diklat ini harus belajar extra keras, dan untuk saya yang sudah lama tidak berkutat dengan buku-buku kecuali komik dan novel bawaannya ngantuk dan bosan. Butuh Effort yang lebih lagi melawan godaan-godaan yang bikin kita lengah. 4 Hari diisi dengan materi-materi, ya seperti mengulang perkuliahan kembali. materi dan diskusi mewarnai hari-hari kita selama 4 hari. Hari keempat tepat jam 7 malam barulah dimulai post test, isinya semua hal yang dipelajari selama 4 hari di kelas. Hari kelima diisi dengan Outbound dan sore harinya menantikan pengumuman kelulusan dan hasil Test.

Berikut saya bagi beberapa keseruan ketika diklat :

Peserta diklat prajabatan gelombang 3 (Surabaya)

Angkatan VII

Angkatan VIII

Angkatan IX

Saat Pembukaan Diklat : 



Kegiatan belajar di Kelas :

  







Kegiatan Outbound :











Bertepatan dengan Hari Korupsi dapat kunjungan dari Kejati Jatim


Penutupan Diklat :

Peserta Terbaik dari masing masing angkatan. Sukses semua.

Setelah proses pilah dan pilih foto mana yang tayang di postingan ini, setelah disortir banyak juga, maunya saya upload semua, cuman dikarenakan biar tidak terlalu banyak, semoga ini bisa wakili teman-teman yang mungkin suatu hari nanti mampir di blog saya untuk sekedar nostalgia dengan Diklat Prajabatan ini. Tinggalkan jejak kalian dikomen ya. Teruntuk teman-teman luar biasa Mbak Diana Irawati yang super duper baik yang banyak mengajari saya banyak hal, ia bukan hanya teman sejawat tapi lebih dari mentor luar biasa, darinya saya banyak menimba ilmu. Terima kasih teman merantau, sukses dimanapun kita berada. Untuk mbak Diajeng Ratih Setyowuri si primadonanya Gelombang 3, Semua Srikandi-srikandi tangguh Bulog pengangkatan 2015, Mas Ansori dan Mas Defri teman seperjuangan saat diMadura dulu, sukses selalu untuk kalian. oia untuk keluarga baru saya di Surabaya Selatan, Mas Zaenal Abidin, Mas Yoni, Mas Rudi, Mas Arga, Mas Witnyo, Mas Purwanto dan Mas Arif. Sukses untuk kalian. Dan untuk semua teman-teman seperjuangan semoga sukses dan yang terbaik untuk kalian semua. Semoga Allah SWT selalu meluruskan jalan kita mengemban amanah ini. Amin YRA.

Note :
Ditulis tepat seminggu usai diklat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mari Berkomentar. :))

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...